banner 728x250
TNI  

Babinsa Koramil 1505-04/Oba Gotong Royong Bersama Warga Bangun Rumah

Babinsa Koramil 1505-04/Oba Gotong Royong Bersama Warga Bangun Rumah
banner 120x600
banner 468x60

Tidore – Dalam upaya mempererat kebersamaan dan semangat gotong royong di tengah masyarakat, Babinsa Koramil 1505-04/Oba Kodim 1505/Tidore, Serda M. Tasrif Taran, bersama warga Desa Talasi, Kecamatan Oba, Kota Tidore Kepulauan, bahu-membahu membantu pembangunan rumah milik Bapak Arief, Selasa(25/2/2025).

Kegiatan gotong royong ini merupakan wujud kepedulian TNI, khususnya Babinsa, dalam membantu masyarakat yang membutuhkan. Serda M. Tasrif Taran mengatakan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga membantu dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi warga.

banner 325x300

“Kami selalu siap membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan, termasuk gotong royong seperti ini. Semangat kebersamaan harus terus kita jaga agar lingkungan tetap harmonis dan pembangunan desa semakin maju,” ujar Serda M. Tasrif.

Gotong royong ini juga menjadi ajang silaturahmi antara TNI dan masyarakat, yang semakin mempererat hubungan baik di Desa Talasi. Diharapkan kegiatan seperti ini terus berlanjut guna menciptakan lingkungan yang rukun dan saling membantu, ungkap Babinsa.

(TNI-AD, Pendim 1505/Tidore)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *