Tanah Laut – Dalam rangka mempercepat penurunan angka stunting di Kabupaten Tanah Laut, Babinsa jajaran Koramil 1009-03/Bati-Bati Kodim 1009/Tanah Laut Korem 101/Antasari Kodam VI/Mulawarman aktif mendampingi Tim Percepatan Penurunan Stunting Dinas Kesehatan Tanah Laut, khususnya di Desa Sambangan, Kecamatan Bati-Bati, pada Senin (10/03/2025).
Posyandu, yang merupakan program kesehatan yang dipelopori oleh bidan desa, bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan dan gizi bagi balita, menekan angka kematian bayi dan ibu hamil, serta mencegah stunting. Kegiatan ini sangat penting untuk memastikan kesehatan ibu dan anak terpantau secara berkala.
Koptu Nurdiansyah, Babinsa Desa Sambangan, mengungkapkan bahwa pendataan stunting yang akurat menjadi bagian dari upaya penting dalam percepatan penurunan angka stunting. Kesalahan dalam penginputan data pada proses ini dapat menyebabkan ketidaktepatan dalam evaluasi program, yang berdampak pada ketidakberhasilan pencapaian target.
“Kehadiran kami sebagai Babinsa adalah sebagai tindak lanjut dari petunjuk dan arahan Dandim 1009/Tla Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., untuk mendukung pemerintah daerah dalam mencegah dan menurunkan angka stunting. Kami juga memberikan himbauan kepada ibu-ibu yang memiliki balita dan ibu hamil agar aktif mengikuti posyandu dan memeriksakan kesehatan mereka secara berkala,” jelas Koptu Nurdiansyah.
Kegiatan posyandu di Desa Sambangan meliputi penimbangan berat badan balita, pengukuran tinggi badan, serta lingkar kepala. Selain itu, dilakukan evaluasi tumbuh kembang balita, penyuluhan tentang gizi dan kesehatan, imunisasi, serta pemeriksaan kesehatan bagi ibu hamil untuk memastikan kesehatan ibu dan anak terjaga dengan baik.
Upaya yang terkoordinasi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat ini diharapkan dapat berkontribusi pada penurunan angka stunting di Tanah Laut dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama pada kelompok usia balita dan ibu hamil. (Pendim 1009/Tla)