banner 728x250

Rehab Rumah Tidak Layak Huni Nenek Boinem oleh Kodim 1009/Tanah Laut Selesai

banner 120x600
banner 468x60

Tanah Laut – Kodim 1009/Tanah Laut, yang berada di bawah Korem 101/Antasari, Kodam VI/Mulawarman, telah menyelesaikan proyek rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik nenek Boinem, warga Dusun Sungai Kembang, Desa Gunung Makmur, Kecamatan Takisung, Kabupaten Tanah Laut. Rumah tersebut diserahkan kepada sang pemilik pada Kamis (19/12/2024).

 

banner 325x300

Penyerahan rumah hasil renovasi ini ditandai dengan acara simbolis pemberian kunci oleh Dandim 1009/Tla, Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., yang diwakilkan oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasi Ter), Kapten Inf Jodi Mudasir. Acara tersebut juga disaksikan oleh Danramil 1009-04/Takisung, Kepala Desa Gunung Makmur, Kepala Dusun Sungai Kembang, serta tokoh masyarakat setempat.

 

Kapten Inf Jodi Mudasir, yang mewakili Dandim 1009/Tla, dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa proyek bedah rumah RTLH ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Korem 101/Antasari. Kegiatan ini dilaksanakan secara menyeluruh di satuan teritorial jajaran Korem 101/Antasari.

 

“Sebagai implementasi dari Delapan (8) Wajib TNI, yaitu menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya, Kodim 1009/Tanah Laut berkomitmen memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat, terutama dalam menciptakan lingkungan yang layak huni bagi warga yang membutuhkan,” ungkap Kapten Inf Jodi Mudasir.

 

Lebih lanjut, Pasi Ter berharap kepada nenek Boinem dan keluarganya untuk menjaga serta merawat rumah yang telah diperbaiki agar tetap nyaman dan sehat untuk dihuni dalam jangka waktu panjang.

 

“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bergotong royong dan mendukung kegiatan bedah rumah ini, sehingga dapat berjalan lancar, selesai tepat waktu, dan memberikan manfaat bagi pemilik rumah serta masyarakat secara umum,” tutupnya.

 

Dengan selesainya proyek ini, diharapkan nenek Boinem dapat merasakan kenyamanan dan keharmonisan dalam rumah yang lebih layak huni, serta menjadi contoh nyata dari semangat gotong royong dan perhatian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat. (Pendim 1009/Tla)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *