banner 728x250
TNI  

Bentuk Nyata Kemanunggalan TNI, Babinsa Aktif Dampingi Petani Sayur di Tabalong

Bentuk Nyata Kemanunggalan TNI, Babinsa Aktif Dampingi Petani Sayur di Tabalong
banner 120x600
banner 468x60

Tabalong — Kopral Dua (Kopda) Ade Irwanto, Babinsa Koramil 1008-05, menunjukkan komitmen TNI dalam mempererat kemanunggalan dengan masyarakat melalui pendampingan aktif terhadap petani sayur di wilayah binaannya. Dalam upaya memperkuat hubungan TNI dengan rakyat, Kopda Ade secara rutin mendampingi Bapak Rahmadi, seorang petani sayur di Desa Takulat, Kecamatan Kelua, Kabupaten Tabalong.

Kegiatan tersebut berfokus pada pengembangan pertanian hidroponik yang kini tengah dikembangkan oleh Bapak Rahmadi. Dalam lahan hidroponiknya, petani tersebut membudidayakan berbagai jenis sayuran seperti sawi dan selada. Babinsa aktif memberikan pendampingan langsung, dengan harapan dapat mendorong masyarakat untuk terus meningkatkan hasil pertanian mereka.

banner 325x300

“Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, tetapi juga merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah,” ungkap Kopda Ade Irwanto. Ia menyarankan agar para petani terus melakukan pemantauan rutin dan merawat tanaman dengan baik, agar hasil panen yang diperoleh semakin maksimal.

Bapak Rahmadi, sebagai penerima manfaat pendampingan tersebut, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan keterlibatan aktif Babinsa. “Saya sangat terbantu dengan kehadiran Pak Babinsa. Beliau tidak hanya memberikan motivasi, tetapi juga ikut serta dalam aktivitas sehari-hari di kebun hidroponik saya,” ujar Rahmadi.

Pendampingan seperti ini diharapkan bisa menjadi contoh positif bagi masyarakat lain untuk mengembangkan potensi pertanian lokal. Selain itu, kegiatan ini juga memperkuat kolaborasi antara aparat kewilayahan dan warga dalam menjaga ketahanan pangan serta kesejahteraan bersama.

Dengan semakin aktifnya TNI dalam mendukung sektor pertanian, diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian lokal, menciptakan keberlanjutan ketahanan pangan, dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah binaannya. (Edi D/Pendim1008Tbg)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *